Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Yehezkiel 2:4

2:4 Kepada keturunan inilah, yang keras kepala dan tegar hati, Aku mengutus engkau dan harus kaukatakan kepada mereka: Beginilah firman Tuhan ALLAH.

Yehezkiel 16:14

16:14 Dan namamu termasyhur di antara bangsa-bangsa karena kecantikanmu, sebab sangat sempurna adanya, oleh karena semarak perhiasan-Ku yang Kuberikan kepadamu, demikianlah firman Tuhan ALLAH."

Yehezkiel 18:3

18:3 Demi Aku yang hidup, demikianlah firman Tuhan ALLAH, kamu tidak akan mengucapkan kata sindiran ini lagi di Israel.

Yehezkiel 18:32

18:32 Sebab Aku tidak berkenan kepada kematian seseorang yang harus ditanggungnya, demikianlah firman Tuhan ALLAH. Oleh sebab itu, bertobatlah, supaya kamu hidup!"

Yehezkiel 20:36

20:36 Seperti Aku berperkara dengan nenek moyangmu di padang gurun tanah Mesir, begitulah Aku akan berperkara dengan kamu, demikianlah firman Tuhan ALLAH.

Yehezkiel 23:28

23:28 Sebab beginilah firman Tuhan ALLAH: Lihat, Aku akan menyerahkan engkau ke dalam tangan orang yang kaubenci, walaupun engkau sudah menjauhkan diri dari mereka.

Yehezkiel 25:6

25:6 Sebab beginilah firman Tuhan ALLAH: Oleh karena engkau bertepuk tangan dan mengentakkan kakimu ke tanah, dan bergembira dalam hatimu atas kecelakaan tanah Israel,

Yehezkiel 25:8

Nubuatan melawan Moab
25:8 Beginilah firman Tuhan ALLAH: "Oleh karena Moab berkata: Sungguh, kaum Yehuda adalah sama dengan semua bangsa lain,

Yehezkiel 28:10

28:10 Engkau akan mati seperti orang tak bersunat oleh tangan orang asing. Sebab Aku yang mengatakannya, demikianlah firman Tuhan ALLAH."

Yehezkiel 29:8

29:8 Oleh sebab itu beginilah firman Tuhan ALLAH: Sungguh, Aku mendatangkan pedang atasmu dan melenyapkan manusia dan binatang dari padamu,

Yehezkiel 36:7

36:7 Oleh sebab itu beginilah firman Tuhan ALLAH: Aku bersumpah bahwa bangsa-bangsa yang di sekitarmu sendiri pasti akan menanggung noda mereka.

Yehezkiel 36:14

36:14 oleh karena itu engkau tidak akan makan orang lagi dan tidak akan memunahkan bangsamu lagi, demikianlah firman Tuhan ALLAH.

Yehezkiel 39:29

39:29 Aku tidak lagi menyembunyikan wajah-Ku terhadap mereka, kalau Aku mencurahkan Roh-Ku ke atas kaum Israel, demikianlah firman Tuhan ALLAH."

Yehezkiel 44:6

44:6 Katakanlah kepada kaum pemberontak, yaitu kaum Israel: Beginilah firman Tuhan ALLAH: Cukuplah perbuatan-perbuatanmu yang keji itu, hai kaum Israel,

Yehezkiel 48:29

48:29 Inilah negeri yang harus kamu bagi-bagi menjadi milik pusakamu di antara suku-suku Israel, dan itulah bagian-bagian mereka, demikianlah firman Tuhan ALLAH."

Full Life: SAMA DENGAN SEMUA BANGSA LAIN.

Nas : Yeh 25:8

Yehezkiel bernubuat bahwa Moab akan dihukum karena mereka percaya bahwa Allah Israel tidak lebih besar daripada dewa-dewa bangsa lainnya (bd. ayat Yeh 25:11).

Full Life: MENDATANGKAN PEDANG ATASMU.

Nas : Yeh 29:8

Allah akan mengirim Nebukadnezar, raja Babel, untuk menyerbu Mesir dan menjadikannya kerajaan "yang paling lemah" (ayat Yeh 29:15; bd. ayat Yeh 29:19-20); Babel menyerang Mesir pada tahun 572 dan 568 SM.


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Yeh 2:4 16:14 18:3 18:32 20:36 23:28 25:6 25:8 28:10 29:8 36:7 36:14 39:29 44:6 48:29
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)